Tujuan penelitian ini untuk mengetahui efektivitas pemungutan retribusi persampahan dalam meningkatkan PAD di Kabupaten Lombok Timur dan faktor- faktor pendukung dan penghambat efektivitas pemungutan retribusi persampahan dalam meningkatkan PAD di Kabupaten Lombok Timur.
Penelitian ini tergolong penelitian deskriptif-kualitatif. Bertujuan untuk menggambarkan, meringkaskan berbagai kondisi, situasi, atau berbagai fenomena realitas sosial yang ada di dalam masyarakat, dan berupaya untuk menarik realitas itu sebagai suatu ciri, karakter, sifat, model, tanda, atau gambar tentang kondisi, situasi, ataupun fenomena. Pengumpulan informan menggunakan prosedurpurposive. Analisis menggunakan model interaktifnya Miles dan Huberman.
Hasil penelitian menunjukan bahwa tingkat efektivitas pemungutan retribusi pelayanan persampahan di Kabupaten Lombok Timur mencapai 80 – 90 % dengan kriteria cukup efektif. Efektivitas itu tercapai karena pendapatan
retribusi mampu mengembalikan semua biaya yang sudah dikeluarkan pemerintah guna menanggulangi persampahan. Ukuran keberhasilan pemungutan retribusi bila bisa mencapai target pemungutan yang sudah ditentukan. Serta, faktor-faktor pendukung yaitu penyesuaian jumlah pekerja dengan pelanggan, kelengkapan
alat-alat kerja, pengetahuan pengelola persampahan cukup, upah kerja memadai, dan kendaraan dinas. Faktor-faktor penghambat yaitu alat-alat yang masih sederhana dan sudah tua, minimnya jumlah pegawai, dan pengetahuan pegawai belum memadai.